Berita

PELATIHAN PENDIDIKAN NILAI-NILAI KEMANUSIAAN

Pada hari Sabtu, tanggal 22 Juli 2017, Yayasan Perguruan Nasional Brigjend Katamso kembali menyelenggarakan kegiatan pelatihan singkat bagi para guru & kepala sekolah. Aktivitas training dengan topik utama tentang Pendidikan Nilai-Nilai Kemanusiaan (Education in Human Values/EHV) ini diisi oleh nara-sumber dari Nanyang Zhi Hui School, yaitu Miss Novita Lestari BECS, M.Ed.

Sharing session bersama Miss Novita ini dihadiri oleh sekitar 80 orang guru dan kepala sekolah; khususnya dari tingkat TK, SD dan SMP, dari kedua kampus Perguruan Nasional Brigjend Katamso (Sunggal dan Marelan). Topik pembahasan kali ini merupakan rangkaian lanjutan dari pelatiihan sebelumnya yang pernah diberikan oleh Mr. Abhimanyu Kaul, pakar pendidikan dari Values in Action - Canada, yang pada beberapa kesempatan sebelumnya pernah sharing tentang Metodologi Pendidikan Nilai-Nilai Kemanusiaan. Selain berfungsi sebagai refresher (penyegaran), kegiatan pelatihan singkat ini juga berfungsi sebagai pembekalan, khususnya terhadap guru-guru baru, yang belum mengetahui tentang makna pendidikan karakter/budi pekerti.

Setelah diawali dengan permainan interaktif mengenali diri sendiri, sesi pelatihan diisi dengan serangkaian pembahasan yang berkaitan langsung dengan dunia pendidikan budi pekerti, antara lain tentang: pengertian human values, educare, pentingnya duduk diam bagi para siswa, kegiatan morning assembly, perlunya menjaga ke-bhinekaan (unity in diversity), konsep 3HV (Head-Heart-Hand), perlunya self-confidence (kepercayaan diri) dan disertai pula dengan contoh-contoh real tentang metode pengajaran.

(Note: Miss Novita Lestari, BECS, M.Ed adalah seorang insan pendidikan yang mengenyam pendidikan internasional di Australia, dan memiliki passion/ketertarikan terutama di bidang Early Childhood Education/Care (PAUD). Saat ini beliau menjabat sebagai Coordinator for Human Values Education (EHV) di Nanyang Zhi Hui Modern Indonesian School, Medan). 

Foto-foto Dukumentasi : https://photos.app.goo.gl/FOenzZUN7TSTDguh2