Berita

SMP BRIGJEND KATAMSO MENGIKUTI UPACARA HARDIKNAS DI LAPANGAN MERDEKA

HARDIKNAS 2015

Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (HarDikNas) dan pemecahan Rekor Muri, Gubernuran Sumatera Utara mengadakan kegiatan Upacara Bendera pada tanggal 20 Mei 2015, dengan jumlah peserta upacara terbanyak yang diikuti oleh seluruh sekolah di Kota Medan yang mencakupi tingkatan SD, SMP, SMA, SMK dan seluruh perangkat pemerintahan sekota-madya Medan.

Upacara di mulai pada pukul 09.00 – 12.00 WIB dan di akhiri dengan gerak jalan atau pawai  dari Lapangan Merdeka, menempuh rute Jalan Guru Patimpus, Jalan Gatot Subroto dan kembali ke Lapangan Merdeka. Sekolah Brigjend Katamso tentu tidak ketinggalan ikut berpartisipasi dalam acara pemecahan rekor MURI tersebut.

Foto-Foto kegiatan: https://goo.gl/photos/TfzP7fVzQmAfpXEj8